ONLINE


Jumat, 13 Agustus 2010

Lengkey: Peluang LSW-JSW Masih Terbuka

Tomohon, Mantan anggota DPRD Tomohon yang kini aktif sebagai aktivis Independence Control Empowerment Organization (INCEOr), Ir JWT Lengkey mengatakan bahwa peluang pasa-ngan calon dari Partai Demokrat-PDIP, Lineke Syenie Watu-langkouw-Jimmy S Wewengkang (LSW-JSW) untuk memba-talkan hasil Pemilihan Walikota (Pilwako) Tomohon masih terbuka lebar. Hal tersebut diungkapkan Lengkey menang-gapi rencana kubu LSW-JSW bakal menggugat hasil pilwako karena diduga sarat kecurangan.


“Peluang masih terbuka lebar karena memang diizinkan oleh Undang-undang. Selama buk-ti dan saksi menguatkan ada-nya indikasi kecurangan dalam pilwako, maka Mahkamah Konstitusi bisa membatalkan hasil pilwako,” katanya kepada wartawan, Kamis (12/08).
Dikatakannya, jika gugatan dimasukan tiga hari sebelum penetapan KPUD, maka guga-tan tersebut dianggap masih memenuhi syarat. “Sedang-kan kepala daerah terpilih dan sudah dilantik dapat di-batalkan MK jika melangkahi atau menyalahi aturan, apa-lagi kepala daerah yang belum dilantik,” tukas Lengkey.
Di sisi lain, Lengkey mena-nggapi pernyataan sejumlah pi-hak yang menuding kubu LSW-JSW melanggar komit-men. Menurutnya, upaya hu-kum yang akan dilakukan ku-bu LSW-JSW merupakan hak mereka karena hal itu dibo-lehkan oleh Undang-undang. “Semua pasangan calon pu-nya hak untuk menggugat ha-sil pilwako. Tergantung materi gugatannya. Kalau ada pihak-pihak yang menilai LSW-JSW melanggar komitmen, berarti mereka hanya melihat peratu-ran sepotong-sepotong,” pung-kasnya.
Diketahui, sebelumnya Se-kretaris Tim Kampanye pasa-ngan LSW-JSW Johanis Wilar mengungkapkan bahwa pi-haknya akan mengugat hasil pilwako ke Mahkamah Konsti-tusi. Rencana gugatan terse-but, menurutnya, didukung penuh oleh tim advokasi dari PDIP Sulut dan telah dikoordi-nasikan dengan Ketua DPD PDIP Sulut Freedy Sualang.
“Pilwako 3 Agustus lalu di-warnai banyak kecurangan dan pelanggaran. Kami sudah mengantongi bukti-bukti ke-curangan untuk diajukan ke MK. Materi gugatan sudah lengkap semuanya,” tandas Wilar.

Sumber: http://www.hariankomentar.com/lkTomhn001.html Share