ONLINE


Sabtu, 16 April 2011

Ketua Sinode GMIM : Saya Himbau Masyarakat Tetap Tenang

Terkait Penemuan Bom di Kantor Sinode GMIM

TOMOHON - Menanggapi aksi penemuan bom  di depan pintu masuk kantor Sinode GMIM, Ketua Sinode GMIM Pdt. Piet Marthen Tampi, STh MSi mengaku menyayangkan dan menghimbau agar seluruh masyarakat terutama warga GMIM agar tetap bersikap tenang dan tidak terpancing.

"Saya menghimbau seluruh masyarakat terutama warga GMIM agar tetap tenang dan tidak terpancing dengan aksi ini," ujar Tampi Sabtu (16/4)
Tampi meminta seluruh warga GMIM agar mempercayakan pengusutan kasus ini kepada pihak berwajib. "Kita serahkan saja kepada pihak berwajib untuk mengusut tuntas kasus ini,"

Tampi tidak ingin berspekulasi dengan mengambil kesimpulan bahwa ada upaya provokasi atau usaha untuk memecah belah kerukuran antar umat beragama di Sulut dengan melakukan aksi teror bom ini. Dirinya berharap pihak berwajib sesegera mungkin mengungkap otak di balik aksi teror ini agar tidak menggangu ketenangan dan kerukunan yang telah terjalin balik di Sulut. selama ini. Share