ONLINE


Kamis, 26 Agustus 2010

Peluang Kemenangan LSW-JSW Di MK Semakin Besar

Sidang ke tiga gugatan pelanggaran Pilwako Tomohon yang di laksanakan di Mahkamah Konstitusi hari ini, nampaknya memberikan peluang besar kemenangan terhadap pasangan calon LSW-JSW, pasalnya hasil sidang yang berlangsung Kamis, 26/8 siang tadi di Mahkamah Konstitusi dengan agenda pembuktian pengrusakan kartu suara, 1800 kartu suara yang sah tidak dihitung, serta mobilisasi PNS sudah  jelas terbukti.

Menurut Sekretaris Tim kampanye LSW-JSW Drs Johanis Wilar kepada Tomohonnews.com, mengatakan peluang kemenangan dalam sidang gugatan di Mahkamah Konstitusi bagi  calon Walikota dan Wakil Walikota Lineke Syenie Watoelangkow dan Jimy Stefanus Wewengkang sangat besar, Wilar sangat optimis karena tiga bahan gugatan yakni pengrusakan kartu suara, 1800 kertas suara yang sah tidak di hitung serta mobilisasi PNS yang mereka sampaikan di Mahkamah Konstitusi sudah terbukti jelas pada saat sidang yang di laksanakan siang tadi, di Mahkamah Konstitusi.

Sidang berikutnya menurut Wilar akan di laksanakan pada bulan September, dimana sidang tersebut akan mendengarkan putusan Mahkamah Konstitusi soal pelanggaran Pilwako Tomohon, untuk itu Wilar juga meminta dukungan doa dari seluruh simpatisan dan pendukung LSW-JSW sampai pada sidang berikutnya, agar supaya calon walikota dan wakil walikota Lineke Syenie Watoelangkow dan Jemy Stefanus Wewengkang dapat memenangkan sidang gugatan tersebut.  
Share