ONLINE


Selasa, 10 Agustus 2010

Tewu Layak Kapolda Sulut

Manado, Pergantian Kapolda Sulut, yang kini dijabat Brigjen Pol Drs Hertian Aristarkus Yunus akan digantikan salah satu putra terbaik Sulut, Kombes Pol Drs Carlo Brix Tewu yang kini masih menjabat Wakapolda Sulut, mendapat apresiasi positif dari banyak kalangan. Tak terke-cuali dari Ketua Aliansi Masya-rakat Anti Korupsi (AMAK) Sulut dr Sunny Rumawung yang me-negaskan bahwa Tewu layak menjadi Kapolda Sulut.

“Tewu layak menjadi Kapolda Sulut. AMAK mengapresiasi kapolri yang telah mempro-mosikan Tewu menjadi Kapol-da Sulut,” ujarnya.
Dijelaskan Rumawung, seba-gai putra daerah yang tergolong sukses dalam karirnya dengan banyak membongkar kasus-ka-sus besar, maka posisi sebagai Kapolda Sulut sangat tepat.
“Tewu juga dinilai sebagai pe-mimpin yang mampu dan mum-puni dalam menjaga kamtibmas di daerah ini pasca Pemilukada karena sebagai putra daerah, Tewu sangat paham dengan ka-rakteristik masyarakat Sulut,” jelasnya.
Meski demikian, menurut Ru-mawung, AMAK dan seluruh masyarakat Sulut sangat ber-harap Tewu dapat lebih berani dan komit jika kelas sudah men-jadi kapolda Sulut. “Secara khu-sus AMAK meminta Tewu dapat menuntaskan kasus-kasus dugaan korupsi tanpa pandang bulut dan tidak berlarut-larut,” tandasnya.
Share